Saat aku ingin belajar membuat blog, aku cari artikelnya di Google dengan kata cara membuat blog dan hasilnya buanyak banget ada 25.500.000 kata kunci yang terpasang pada blog-blog yang berisi artikel tersebut. Perlu kawan-kawan ketahui, saat kita mencari sesuatu dengan kata kunci tertentu di Google pasti akan muncul angka seperti diatas, itu maksudnya adalah kata kunci yang tertanam pada blog, bisa jadi blog yang membahas hal itu cuma 500.000 blog namun terpasang kata kunci yang banyak sehingga hasilnya seperti itu dan bisa juga blog sebanyak itu yang yang membahas hal itu. Paham kan maksudku?
Maaf, sebagai pemula aku gak bermaksud menggurui tapi inilah yang aku dapat dari proses belajar blog.
Lalu kenapa aku bingung, aku bingung karena artikel blog yang membahas cara membuat blog nyaris sama namun aku lebih memilih blogger kawakan yang dianjurkan oleh teman aku yaitu blognya kang Rohman, mas Doyok, blog Juragan, O-om, yang menurutku beliau-beliau ini sudah lama bergelut dengan blogger.
Yang lebih membingungkan aku adalah saat aku ingin mengetahui cara pasang kode script di blogger seperti pasang kode breadcrumb, kode readmore otomatis, kode menu navigasi horisontal dan verikal, dan koe-kode lainnya. Aku baca semua blog yang membahas hal tersebut sampai komentar-komentar yang ada di blog-blog itu. Hasilnya, pada komentar blog itu ternyata masih ada yang tidak berhasil memasang kode-kode script tersebut, kode tidak bisa di parse, kode yang tidak well formed. Meski aku gak menggunakan kode-kode itu di blog aku ini, aku berkesimpulan kalau memang benar iya artikel atau tulisan tersebut milik blog yang membahas kode itu, seharusnya kode itu sudah bisa dipasang langsung tanpa ada kegagalan saat di pasang oleh blogger lainnya. Bukan begitu kawan-kawan?
Kesimpulan kedua aku adalah (maaf) mungkin artikel itu hasil copy-paste atau kurang penulisan saat mempostingnya di blog. Kalau memang hasil copy-paste setidaknya di uji coba dulu, berhasil nggak di blognya sendiri kalau gak berhasil ya di edit kalau gak bisa ngedit ya jangan di posting di blog. Dan kalau benar miliknya sendiri, setidaknya harus bisa menjawab komentar pengunjung yang gagal memasangkan kode itu, solusinya bagaimana...
Itulah kebingungan aku sebagai blogger pemula, maaf bukan aku bermaksud menggurui senior-senior aku di blogger tapi sungguh sangat disayangkan saat pengunjung yang mencari artikel-artikel yang dibutuhkan ternyata setelah diterapkan gak bisa berjalan sesuai keinginan dan akhir aku atau blogger lainnya gak akan kembali ke blog itu lagi, kalau bertemu dengan blog itu lagi pasti pengunjung itu berpikir begini 'lo ini kan blog yang dulu, blog ini banyak salahnya, tutup ah cari yang lain..', betulkan kawan,,, karena aku mengalaminya sendiri.
Aku gak bermaksud menjelekkan blog lainnya, tulisan aku ini hanya sebatas kebingungan aja sebagai blogger pemula jika ada yang salah mohon dimaafkan, jika tidak ada yang berkenan mohon saran dan kritiknya untuk berkomentar..
Tidak ada komentar
Yuk berkomentar,,,